Penjelasan mengenai Standard penggunaan LINE / Garis di AutoCAD

Gambar tehnik adalah kumpulan garis dan arsir yang membentuk suatu objek yang merupakan pengembangan dari suatu ide atau design untuk diimplementasikan dalam suatu pekerjaan.
Agar gambar yang kita buat dapat diterima dan dimengerti maka dalam proses pembuatannya kita harus selalu mematuhi atau mengikuti standard-standard gambar baik standard yang umum atau yang khusus yang telah ditentukan untuk suatu sistem pekerjaan.
Sehingga gambar tersebut mudah dimengerti dan diimplementasikan menjadi karya nyata, atau ide yang kita miliki dapat dilaksanakan baik oleh kita sendiri atau orang lain.
+ Pengenalan garis:
Line standard
+ Penerapan garis :
Line standard 2
Dalam Autocad dua perintah garis yang sering digunakan line atau polyline. Untuk perintah line, garis yang dibuat akan berdiri sendiri persegmen meskipun terlihat satu kesatuan, tetapi bila menggunakan polyline garis yang dibuat menjadi satu kesatuan garis.
Beberapa permasalahan garis yang sering ditemui:
– Tebal garis yang dicetak berbeda dengan yang ada dilayar atau tidak sesuai dengan yang diinginkan:
  • Waktu mencetak gambar ada beberapa faktor yang mempengaruhi hasil cetakan, Untuk ketebalan garis sering kali kita menggunakan nilai default, coba cek nilai default yang diisi pada Lineweight setting apakah telah tepat nilai masing-masing objek.
  • Cek .CTB atau plot style table (pen assignments), CTB atau plot style table akan mengatur hasil pencetakan kita mulai dari warna, ketebalan garis, jenis garis, jenis arsiran dan lainnya. Apakah hasil pencetakan akan sama dengan apa yang ada dilayar atau berdasarkan ketentuan yang telah kita sepati dalam standar gambar.
  • Cek layer objek apakah telah berada pada layer yang tepat. Karena kita sepakat masing-masing layer akan memiliki propertinya sendiri.
– Tebal garis yang tampil hanya Outlinenya saja isinya tidak ada:
  • Cek kondisi variable fill mode
    0 = kosong
    1 = isi
  • Cek display performance pada menu option
Line standard 3
  • Ketik Lwdisplay on atau off
  • Coba ketik perintah plan atau regen
– Untuk editing atau modifikasi garis dapat berupa move atau dipindah, stretch atau geser, trim, extend, fillet atau edit vertex untuk editing vertex ini tekan shift bila kita ingin memilih lebih dari satu vertex.
Previous
Next Post »